Cara Menghentikan Auto Play Video Untuk Facebook dan Twitter | Catatan si Koboi

Cara Menghentikan Auto Play Video Untuk Facebook dan Twitter


Baru-baru ini dari beberapa konten yang dibagikan baik facebook atau twitter terutama untuk konten video akan anda dapati video tersebut memutar secara otomatis atau auto play di halaman utama. Bahkan video yang di bagikan dari YouTube melalui Facebook maupun Twitter.




Mungkin dengan alasan lain bahwa facebook maupun twitter telah meng-adopsi dari Instagram yang lebih dulu mengunakan script agar video bisa diputar secara otomatis tanpa harus klik terlebih dahulu.

Cara berikut ini sedikit bisa menghemat kuota atau paket internet anda, untuk menghentikan auto play video.

1. Cara menghentikan auto play video facebook untuk desktop/web browser :
  • Buka dan masuk akun facebook pilih pada pojok kanan untuk bilah pengaturan atau settimg
  • Scroll kebawah pilih menu Videos 

  • Kemudian dropdown menu Auto-play Videos dan pilih Off


2.  Cara menghentikan auto play video aplikasi facebook untuk iOS dan Android :
  • Buka aplikasi facebook
  • Tap tanda    atau More Button
  • Scroll kebawah dan pilih App Settings
  • Kemudian tap Video Auto-play
  • Selanjutnya pilih matikan atau Off
Catatan :
Jika tidak ada pengaturan Video Auto-play untuk Android, silahkan log out atau keluar dari aplikasi akun facebook anda kemudian log in atau masuk kembali, cari pengaturan seperti diatas, video auto-play akan terlihat dari pengaturan.

Jika anda pengguna perangkat iOS baik iPhone atau iPad jika tidak menjumpai pengaturan seperti diatas, segera update atau perbarui aplikasi.

3. Cara menghentikan auto play video twitter untuk desktop/web browser :
  • Buka akun Twitter 
  • Klik icon atau foto profile anda
  • Pilih Setting atau pengaturan
  • Cari dibawah konten profile anda yaitu untuk Video Tweets

  • Matikan atau hilangkan tanda centang untuk Video autoplay 
  • Kemudian save atau simpan pengaturan anda. 

4. Cara menghentikan auto play video aplikasi twitter untuk iOS dan Android :
  • Untuk aplikasi twitter iOS, pilih Me dipojok kanan paling bawah. 
  • Selanjutnya pilih Gear icon > Settings > Video autoplay dan pilih “Never play videos automatically.” 
  • Untuk perangkat android, pilih Options kemudian cari Settings > General > Video Autoplay. 
Tips diatas bisa anda coba untuk menghemat paket internet anda, akan tetapi jika dirasa ini suatu pembaruan dari facebook atau twitter yang sangat berguna bagi anda, silahkan skip tulisan ini.

Namun sayangnya fitur video auto play aplikasi Instagram untuk perangkat iOS sudah tidak dihadirkan lagi untuk versi yang terbaru, tetapi bisa anda atur melalui pengaturan, yaitu menyalakan video dengan layanan wifi saja tanpa harus menggunakan data selular yang ada didalam aplikasi Instagram.


0 komentar:

Post a Comment

Mau komentar ? udah gak usah, postingannya kurang seru.....