Menguak Mitos Tentang Jailbreak | Catatan si Koboi

Menguak Mitos Tentang Jailbreak

Selama bertahun-tahun, Terdapat kesalahpahaman tentang jailbreak, tipe orang yang akan melakukan jailbreak, dan tujuan dari keseluruhan tentang melakukan jailbreak. Apakah melakukan jailbreak dapat mempengaruhi garansi pada perangkat? Apakah cara jailbreak sangat sulit? Apakah sangat perlu untuk melakukan jailbreak?


Mengutip dari artikel iDownloadblog, dalam artikel ini mari kita coba menguak tentang pendapat jailbreak. Dan menurut saya sendiri mengapa saya juga tetap melakukan jailbreak.

Apakah Melakukan Jailbreak Akan Mempengaruhi Garansi Perangkat
Jailbreak bukanlah hal yang sangat permanen. Jika Anda masih membutuhkan garansi, Anda cukup menggunakan Cydia Impactor untuk menghilangkan jailbreak atau melakukan restore melalui iTunes sebelum perangkat iOS Anda akan diperbaiki. Apple tidak akan pernah mengatakan atau bertanya bahwa sebelumnya apakah Anda pernah melakukan Jailbreak untuk perangkat iPhone Anda.

Apakah Melakukan Jailbreak Dapat Memperlambat Kinerja iPhone Secara Signifikan
Tentu, Jika Anda menginstal ribuan tweak jailbreak yang ada di Cydia (apakah mungkin?). Tetapi, jika Anda cukup memasang beberapa tweak jailbreak yang wajar dan sesuai dengan kebutuhan anda sendiri mungkin malah jailbreak bisa membuat perangkat anda lebih maksimal, karena beberapa tweak juga dirancang atau dibuat untuk membuat kinerja iPhone anda jauh lebih baik dan bisa sangat cepat dari biasanya.

Apakah Melakukan Jailbreak Bisa Membuat iPhone Menjadi Kurang Aman
Bisa iya dan bisa tidak, tinggal anda menilainya dari sisi yang mana, tetapi melakukan jailbreak juga dapat membuat perangkat anda lebih aman. Dahulu, pengembang jailbreak telah benar-benar merilis perbaikan bug yang ada didalam perangkat Apple iOS dan sebelum Apple jauh melakukannya. Jika Anda bisa mengindari beberapa repositori yang masih dipertanyakan akan tweak bajakan yang seharusnya melalui repo official seperti ModMyi atau BigBoss adalah tweak yang berbayar.

Melakukan Jailbreak Adalah Tindakan Ilegal
Itu tidak benar. Kita ambil contoh saja dan bukan meniru kebiasaan mereka, Justin Bieber aja pernah melakukan Jailbreak dengan memposting tulisannya melalui media twitter, dan ia menggunakan tweak qTweeter. Bahkan sekarangpun baik musisi, aktor atau bahkan ibu-ibu (ibu muda) bisa melakukan jailbreak dan bisa memilih tweak yang tepat dan sangat bagus untuk perangkatnya.

Jailbreak Sangat Sulit
Anda bisa melakukan jailbreak untuk iPhone, iPad, atau iPod touch dalam waktu kurang dari yah sekitar 5 menit, bahkan lebih cepat dari waktu saat anda menyeduh secangkir kopi. Percayalah, melakukan jailbreak sangat mudah dan begitu mudahnya ibuku mungkin bisa melakukannya.

Melakukan Jailbreak Apakah Memerlukan Biaya
Melakukan jailbreak untuk perangkat iOS Anda adalah gratis dan tidak dipungut biaya sepersenpun. 

Apakah Dengan Melakukan Jailbreak Bisa Memperpendek Umur Baterai (boros baterai)
Hal ini sangatlah benar, tetapi jangan salah jika perangkat anda tidak di jailbreak pun bisa menjadi boros apabila anda menggunakan perangkat secara terus-menerus tanpa berhenti, misalnya seperti bermain Games, Chatting yang tidak perlu. Cobalah melihat dari sisi yang positif, karena setelah melakukan jailbreak, di cydia juga menyediakan tweak yang membuat meningkatkan daya tahan baterai perangkat lebih meningkat atau sedikit lebih awet, Tentu saja anda tetap harus memperhatikan jenis tweak, juga tetap memperhatikan pemakaian perangkat anda.

Melakukan Jailbreak Adalah Untuk Pembajakan
Itu tidak benar. Meskipun sangat disayangkan bahwa beberapa diantaranya mengambil keuntungan dari perangkat yang sudah dalam keadaan jailbreak. Setelah memperhatikan beberapa orang yang menggunakan perangkat iOS dalam keadaan jailbreak, yaitu memungkinkan mereka untuk menyesuaikan perangkat, bukan menyesuaikan pembajakan.

Jailbreak Tidak Lagi Diperlukan
Apakah anda bisa mengganti tema dari iPhone tanpa jailbreak? Apakah anda bisa mempercepat kinerja perangkat dari iPhone tanpa jailbreak? Apakah anda bisa menelusuri file system yang ada didalam iPhone tanpa jailbreak? Apakah anda bisa merekam layar dari iPhone tanpa jailbreak? Tidak dan tidak? Tentu tidak bisa? Kalau begitu, aktivitas jailbreak masih sangat diperlukan khususnya untuk saya sendiri :)

Berikut video mengenai mitos jailbreak :


Yang jelas, tinggal bagaimana anda menyikapinya akan mitos tentang jailbreak.
Sumber : iDownloadblog

0 komentar:

Post a Comment

Mau komentar ? udah gak usah, postingannya kurang seru.....