Membersihkan Image Aplikasi BBM Untuk iOS Dengan Menggunakan Komputer | Catatan si Koboi

Membersihkan Image Aplikasi BBM Untuk iOS Dengan Menggunakan Komputer

Setiap kali membuka aplikasi yang sering digunakan pasti akan terasa berat, dikarenakan memang ada beberapa aplikasi yang dengan sendirinya menyimpan cache atau file sampah yang dirasa sangat mengganggu.



Seperti pada halaman Cara membersihkan Data/Cache Memori pernah saya tulis yaitu dengan cara tanpa menggunakan aplikasi untuk iOS sendiri maupun aplikasi untuk komputer seperti iPhone Clean dan semacamnya.

Cara berikut bisa dilakukan jika beberapa aplikasi masih terasa berat untuk dibuka kembali, mungkin anda merasa koneksi internet yang bermasalah, namun koneksi internet hanyalah media yang menghubungkan antara aplikasi pada server. Nah disini anda bisa mencoba sendiri hanya dengan menggunakan komputer jika memang tersedia dirumah anda, jika memang aplikasi untuk iOS sendiri sedah cukup dan sudah terpasang pada perangkat iOS anda, silahkan skip atau jangan diteruskan membaca :)

Yang harus dilakukan Membersihkan Image Aplikasi BBM Untuk iOS Dengan Menggunakan Komputer :
  • Sambungkan perangkat iOS anda dengan komputer Windows/Mac
  • Buka iFunbox, jika belum terpasang silahkan download disini.
  • Selanjutnya buka User Applications
  • Klik dua kali Aplikasi BBM : Library/Cache/images

  • Silahkan hapus atau simpan dahulu dikomputer kalau memang diperlukan.
  • Tutup iFunbox, lepas USB kemudian jalankan kembali aplikasi BBM, selesai.
Nah sederhana bukan, cara tersebut diatas untuk iOS jailbreak bisa dilakukan dengan menggunakan iFile, jika untuk non jailbreak bisa anda ikuti cara diatas, karena image atau gambar yang dimaksud adalah Display Profile dari beberapa teman yang ada pada hasil pertemanan sebanyak yang anda tambahkan. Selamat mencoba.

0 komentar:

Post a Comment

Mau komentar ? udah gak usah, postingannya kurang seru.....